TRADISI YANG HILANG

0 Comments

Membangun tradisi untuk memupuk suatu kekuatan tubuh maupun jiwa saya kira sudah diajarkan oleh guru-guru sejak jaman yang sangat tua. Orang-orang diajarai untuk melatih diri dalam suatu tradisi tertentu jika ingin memiliki kekuatan tubuh yang tinggi. Demikian juga orang-orang diajari untuk melatih diri dalam suatu tradisi tertentu untuk mencapai kekuatan jiwa yang tinggi.

Tidak beda halnya dengan kecerdasan pikiran. Ia harus menjalani tradisi tertentu untuk sampai pada tahap kecerdasan yang tinggi. Kebanyakan dari kita tidak bersetia pada tradisi itu. Sehingga kebanyakan dari kita tidak memiliki kekuatan tubuh yang tinggi, kematangan jiwa yang unggul maupun kecerdasan yang istimewa. Kebanyakan dari kita biasa-biasa saja. Dan hanya sanggup menanggung beban yang biasa saja, memikirkan hal-hal yagn sederhana dan mengalami cobaan yang mudah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *