Keinginan dan Kegagalan

0 Comments

Kadang kita menginginkan untuk mencapai sukses dalam segala hal. Termasuk dalam meraih kekayaan yang banyak. Tetapi dalam proses mewujudkan keinginan kita itu, banyak sekali hal-hal yang tidak kita taati sunatullahnya. Maka kegagalan dan hasil akhir yang jauh dari keinginan kita akhirnya tidak dapat dielakkan. Kadang kita lebih suka menyalahkan orang lain atas kegagalan itu. Dan memberitakan kepada sebagaian teman kita bahwa kita tidak memiliki kesalahan dalam memenempuh prosesnya. Sehingga bila kegagalan juga yang terjadi itu berarti kesalahan orang lain. Kadang-kadang kita berpikir bahwa itu adalah kesalahan Tuhan. Kita pikir Dia keliru dalam mendesain sesuatu untuk kita. Tidak seperti yang kita inginkan dalam doa kita. Kita menyalahkan Tuhan karena tidak mengabulkan doa kita. Dengan alasan kita telah berbuat banyak amal baik dan ibadah yang tekun dan tulus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *